 |
| Foto: Gerakan Pangan Murah (GPM) dalam rangka menyambut Hari Raya Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 di Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Kapuas Hulu, Senin (22/12/2025)/ Istimewa |
Kapuas Hulu, khatulistiwa media - Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Kapuas Hulu melalui Seksi Ketahanan Pangan (SPKP) secara seremonial membuka Gerakan Pangan Murah (GPM) dalam rangka menyambut Hari Raya Natal dan Tahun Baru, Senin (22/12/2025). Kegiatan ini digelar di Halaman Kantor Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Kapuas Hulu bekerja sama dengan Bulog Cabang Putussibau.
Kepala Bidang Ketahanan Pangan Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Kapuas Hulu, Hamidi, mengatakan bahwa Gerakan Pangan Murah merupakan wujud nyata kehadiran dan kepedulian pemerintah daerah dalam menjaga ketersediaan, keterjangkauan, serta stabilitas harga pangan, terutama menjelang hari besar keagamaan yang biasanya diikuti dengan peningkatan kebutuhan masyarakat.
“Gerakan Pangan Murah ini adalah salah satu upaya pemerintah daerah melalui Dinas Pertanian dan Pangan untuk membantu masyarakat mendapatkan bahan pangan pokok dengan harga yang lebih terjangkau, khususnya menjelang Natal dan Tahun Baru,” ujar Hamidi saat ditemui di lokasi kegiatan.
Ia mengakui bahwa saat ini harga sejumlah komoditas pangan mengalami fluktuasi, bahkan cenderung meningkat. Oleh karena itu, melalui GPM ini, pemerintah berupaya menghadirkan bahan pangan pokok dengan harga yang lebih murah guna meringankan beban masyarakat, terutama bagi warga yang akan merayakan Natal dan menyambut pergantian tahun.
Adapun sejumlah komoditas pangan yang dijual dalam kegiatan Gerakan Pangan Murah tersebut antara lain beras SPHP sebanyak 1.500 kilogram, gula pasir 40 kilogram, minyak goreng 60 liter, tepung terigu 50 kilogram, margarin 69 bungkus, serta beras premium 100 kilogram. Seluruh bahan pangan tersebut disediakan dengan harga di bawah harga pasar.
Lebih dari sekadar kegiatan jual beli, Hamidi menegaskan bahwa Gerakan Pangan Murah merupakan bentuk sinergi antara pemerintah, pelaku usaha, dan masyarakat dalam menjaga ketahanan pangan daerah sekaligus sebagai langkah konkret untuk menekan laju inflasi pangan di Kabupaten Kapuas Hulu.
“Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat langsung bagi masyarakat, membantu memenuhi kebutuhan pangan keluarga, serta menciptakan rasa aman dan nyaman dalam menyambut hari raya dan pergantian tahun,” tambahnya.
Di akhir penyampaiannya, Hamidi menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung terselenggaranya kegiatan tersebut. Ia berharap Gerakan Pangan Murah dapat menjadi bagian dari ikhtiar bersama dalam mewujudkan Kapuas Hulu yang tangguh pangannya, sejahtera masyarakatnya, dan harmonis kehidupannya.
“Selamat menyambut Hari Raya Natal dan Tahun Baru. Semoga damai, sukacita, dan keberkahan senantiasa menyertai kita semua,” pungkasnya.
Penulis: Yohanes Santoso
#GerakanPanganMurah
#GPMKapuasHulu
#PanganMurahPutussibau
#KetahananPangan
#DinasPertanianDanPangan
#BulogPutussibau
#NatalDanTahunBaru
#InflasiPangan
#KapuasHulu