 |
| Foto: Gotong royong bersama masyarakat dan Kodim 1206/ Putussibau memperbaiki jembatan penghubung antar dusun di Desa Sibau Hulu, Kecamatan Putussibau Utara, Kamis (29/1/2026)/ Istimewa |
Kapuas Hulu, khatulistiwa media – Wujud kemanunggalan TNI dengan rakyat kembali ditunjukkan oleh jajaran Kodim 1206/Putussibau melalui kegiatan gotong royong bersama masyarakat dalam memperbaiki jembatan penghubung antar dusun di Desa Sibau Hulu, Kecamatan Putussibau Utara, Kamis (29/1/2026).
Kegiatan tersebut melibatkan personel Kodim 1206/Putussibau bersama warga setempat yang secara bahu-membahu melakukan perbaikan jembatan. Jembatan ini merupakan akses vital bagi masyarakat dalam menjalankan aktivitas sehari-hari, seperti menuju kebun, sekolah, serta menunjang kegiatan perekonomian warga.
Komandan Kodim 1206/Putussibau, Letkol Arm Andreas Prabowo Putro, menyampaikan bahwa gotong royong ini merupakan bentuk kepedulian TNI terhadap kondisi dan kebutuhan masyarakat di wilayah binaannya.
Menurutnya, jembatan tersebut mengalami kerusakan yang dikhawatirkan dapat membahayakan keselamatan warga saat melintas, terutama pada saat kondisi cuaca kurang bersahabat.
“Melalui kegiatan gotong royong ini, kami ingin membantu masyarakat agar akses penghubung antar dusun kembali aman dan nyaman digunakan,” ujar Andreas.
Ia menambahkan, kehadiran TNI di tengah masyarakat tidak hanya dalam tugas pertahanan dan keamanan, tetapi juga turut berperan aktif mendukung pembangunan desa serta membantu mengatasi kesulitan rakyat.
Dengan selesainya perbaikan jembatan tersebut, diharapkan mobilitas masyarakat Desa Sibau Hulu dapat kembali berjalan lancar. Selain meningkatkan keselamatan, keberadaan jembatan yang layak juga diharapkan mampu mendorong peningkatan kesejahteraan warga.
"Kegiatan ini sekaligus memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat serta mendukung pembangunan infrastruktur desa secara berkelanjutan," tuntas Letkol Arm Andreas.
Penulis: Yohanes Santoso
#Kodim1206Putussibau
#TNIManunggalRakyat
#GotongRoyong
#PerbaikanJembatan
#DesaSibauHulu
#PutussibauUtara
#KapuasHulu
#TNIAD
#PembangunanDesa
#InfrastrukturDesa