 |
Foto: Sertifikat Akreditasi Baik Sekali pada Prodi Teknik Sipil PDD Polnep Kapuas Hulu yang dikeluarkan LAM Teknik/ Istimewa
|
Kapuas Hulu, khatulistiwamedia.co.id - Program Studi Teknik Sipil di PDD Politeknik Negeri Pontianak Kabupaten Kapuas Hulu berhasil meraih peningkatan akreditasi menjadi predikat "Baik Sekali" dari Lembaga Akreditasi Mandiri Program Studi Keteknikan (LAM Teknik). Pencapaian ini diumumkan setelah proses asesmen lapangan yang dilakukan oleh tim asesor LAM Teknik pada Awal Juli Tahun 2024. Peningkatan akreditasi ini merupakan hasil dari upaya berkelanjutan dalam meningkatkan mutu pendidikan, fasilitas laboratorium, kurikulum berbasis industri, serta kualitas dosen dan lulusan.
Koordinator Program Studi Teknik Sipil, Dedy Virnawan, mengapresiasi seluruh civitas akademika yang telah berkontribusi dalam pencapaian ini. "Dengan akreditasi "Baik Sekali", diharapkan program studi ini semakin diminati oleh calon mahasiswa dan mampu menghasilkan lulusan yang kompeten serta siap bersaing di dunia kerja, baik di tingkat nasional maupun internasional," ujarnya.
Pelaksana Harian (Plh) PDD Politeknik Negeri Pontianak Kabupaten Kapuas Hulu, Reza Farhandasi, turut mengucapkan selamat dan terima kasih kepada seluruh tim, dosen, mahasiswa, alumni, serta pihak terkait atas kerja sama dan dedikasi luar biasa yang telah diberikan. Dirinya mengapresiasi Direktur Politeknik Negeri Pontianak Widodo beserta jajarannya atas dukungan penuh, arahan, dan motivasi yang selalu beliau berikan dalam proses peningkatan mutu prodi Teknik Sipil.
Apresiasi yang sama disampaikan juga Kepada Penanggung Jawab Hibah PDD Polnep Kapuas Hulu H.Muhammad Toasin Asha, yang mensupport penuh selama kegiatan asesmen di lapangan.
"Semoga dengan akreditasi 'Baik Sekali' ini, Program Studi Teknik Sipil di kampus Polnep Kapuas Hulu bisa semakin maju, berprestasi, dan mampu mencetak lulusan yang unggul serta profesional," ujar pria yang juga Dosen Prodi Teknik Sipil ini.
Lebih lanjut, Reza juga berharap agar ke depan pemerintah dapat memberikan dukungan yang lebih luas dalam pengembangan program studi, baik melalui peningkatan sarana dan prasarana, penguatan kerja sama industri, hingga program beasiswa bagi mahasiswa berprestasi.
"Kami yakin, dengan kolaborasi yang baik antara institusi pendidikan, pemerintah, dan dunia industri, Teknik Sipil Indonesia dapat menjadi kekuatan penting dalam pembangunan nasional," tambahnya.
Akreditasi ini merupakan kebanggaan bagi masyarakat Kapuas Hulu khususnya para mahasiswa/i prodi teknik sipil yang berkuliah di PDD Polnep Kapuas Hulu. Ini bukti bahwa kualitas pendidikan menjadi prioritas dalam meningkatkan mutu pendidikan di Kapuas Hulu.
"Dengan akreditasi ini, diharapkan program studi Teknik Sipil semakin diminati oleh calon mahasiswa dan mampu menghasilkan lulusan yang kompeten serta siap bersaing di dunia kerja, baik di tingkat nasional maupun internasional," pungkas Reza.
Penulis : Yohanes Santoso
#PDD #Polnep #Kapuashulu #Putussibau #Akreditasi #Teniksipil #Baiksekali